5 Khasiat Makan Telur Bebek, Optimalkan Otak hingga Cegah Stroke

5 Khasiat Makan Telur Bebek, Optimalkan Otak hingga Cegah Stroke - GenPI.co SULSEL
Khasiat makan telur bebek ternyata sangat luar biasa untuk kesehatan tubuh Anda. (Foto: GenPI.co)

GenPI.co Sulsel - Khasiat makan telur bebek ternyata sangat luar biasa untuk kesehatan tubuh Anda.

Penelitian dalam Jurnal Egg Innovations and Strategies for Improvements menyebut, kandungan air pada telur bebek lebih sedikit dibanding ayam.

Hal tersebut membuat telur bebek kaya kandungan nutrisi, di mana seratus gramnya sudah mencukupi kebutuhan gizi harian Anda.

BACA JUGA:  3 Manfaat Buah Malaka untuk Kesehatan, Nggak Ada Tandingan!

Belum lagi kandungan penting zat gizi makro, seperti; karbohidrat, protein, lemak, dan zat gizi mikro, yakni; vitamin dan mineral.

Berikut lima khasiat makan telur bebek bagi kesehatan tubuh Anda seperti dikutip pada Minggu, (11/6).

1. Meningkatkan sistem imun tubuh

BACA JUGA:  3 Manfaat Teh Oolong yang Belum Banyak Orang Tahu

Cogent Food and Agriculture menyebut kandungan karotenoid seperti beta karoten, lutein, serta zeaxanthin berperan menjaga fungsi tubuh serta mencegah penyakit.

Selain itu, vitamin A dalam telur bebek membantu memperkuat sistem imun tubuh dalam mencegah infeksi.

2. Memelihara kesehatan mata

BACA JUGA:  3 Manfaat Bacang, Buah yang Kerap Dianggap Kweni

Telur bebek mampu memelihara kesehatan mata berkat kandungan lutein dan zeaxanthin.


Artikel ini sudah tayang di JPNN.com dengan judul: 5 Manfaat Makan Telur Bebek Ternyata Dahsyat, Rugi Kalau Tak Suka

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya