Salurkan Rp5 Miliar, Gubernur Sulsel Sentuh Guru Mengaji Difabel

Salurkan Rp5 Miliar, Gubernur Sulsel Sentuh Guru Mengaji Difabel - GenPI.co SULSEL
Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman menyerahkan Bantuan Intensif Guru Mengaji Tahun 2022 sebesar Rp5 miliar bagi 4 ribu guru mengaji. (Foto: Pemprov Sulsel)

GenPI.co Sulsel - Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman menyerahkan Bantuan Intensif Guru Mengaji Tahun 2022 sebesar Rp5 miliar bagi 4 ribu guru mengaji.

Salah satu penerima insentif guru mengaji difabel adalah ustaz Muhamamad Amin.

Ustaz Amin merupakan guru mengaji di TPA Bugis di Lingkungan Tamaranpu, Kecamatan Mandai, Kabupaten Maros, Sulsel.

BACA JUGA:  Gubernur Sulsel Bertemu Menteri Muda Singapura, Ini yang Dibahas

Kunjungan ke TPA Bugis dilakukan karena keterbatasan ustaz Amin tidak bisa bergabung dengan penerima insentif guru lainnya.

Bantuan hibah yang menyasar 4 ribu guru mengaji itu tersebar di 24 kabupaten/kota melalui Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI) Sulsel.

BACA JUGA:  Warga Mengadu, Gubernur Sulsel Perintahkan Anak Buah Bergerak

Andi Sudirman menuturkan, bantuan Insentif tersebut diharapkan dapat menambah semangat para guru mengaji.

Utamanya dalam mengajarkan anak-anak mengenal dan mencintai Al-Qur’an.

BACA JUGA:  Siswa Disabilitas Sujud Syukur di Depan Gubernur Sulsel, Ada Apa?

”Diberikan secara tepat dan kepada yang telah mengabdi mengajar secara mandiri, termasuk guru mengaji kita yang difabel,” tuturnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya