Tersanjung, Eks Gubernur Sulsel Diapresiasi Australia, Top!

Tersanjung, Eks Gubernur Sulsel Diapresiasi Australia, Top! - GenPI.co SULSEL
Gubernur Sulsel periode 2021-2023, Andi Sudirman Sulaiman, menerima apresiasi dari Duta Besar Australia untuk Indonesia Penny Williams. (Foto: Antara)

GenPI.co Sulsel - Gubernur Sulsel periode 2021-2023, Andi Sudirman Sulaiman, menerima apresiasi dari Duta Besar Australia untuk Indonesia Penny Williams.

Andi Sudirman dinilai telah memberikan layanan maksimal saat kunjungan Perdana Menteri (PM) Australia Anthony Albanese di Sulsel pada Juni 2022 lalu.

Eks gubernur termuda se-Indonesia itu mendapatkan undangan makan malam dengan Konsul Jenderal Australia di Makassar Todd Dia.

BACA JUGA:  Gubernur Sulsel Pamer Sumber Daya Alam di Australia, Wow

”Pada pertemuan ini, Todd Dias menyerahkan surat apresiasi dari Duta Besar Australia untuk Indonesia Penny Williams kepada kami,” tuturnya, Kamis (19/10).

Isi surat itu merupakan ucapan terima kasih dan apresiasi atas kerja sama yang baik Indonesia-Australia, khususnya dengan Sulsel.

BACA JUGA:  Gaya Gubernur Sulsel ke PM Australia: Selamat Datang Pak

Tentunya juga apresiasinya dalam pelayanan atas kedatangan rombongan PM Anthony Albanese saat Andi Sudirman menjabat gubernur Sulsel.

”Kami pun menyambut baik keharmonisan hubungan ini yang tidak dibatasi hanya pada urusan pekerjaan, tetapi juga secara personal antarkami,” ucapnya.

BACA JUGA:  Orang Nomor Satu Australia Akan Kunjungi Kota Makassar, Ada Apa?

Sementara itu, Konsul Jenderal Australia di Makassar Todd Dias menyebut kunjungan PM Australia Anthony Albanese sangat spesial.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya