Belasan Rumah di Tallo Makassar Terbakar Hebat, 1 Warga Jadi Korban

Belasan Rumah di Tallo Makassar Terbakar Hebat, 1 Warga Jadi Korban - GenPI.co SULSEL
Belasan rumah di kawasan permukiman padat penduduk di Kecamatan Tallo, Kota Makassar, Sulawesi Selatan atau Sulsel hangus terbakar. (Foto: Antara

GenPI.co Sulsel - Belasan rumah di kawasan permukiman padat penduduk di Kecamatan Tallo, Kota Makassar, Sulawesi Selatan atau Sulsel hangus terbakar.

Peristiwa kebakaran itu terjadi di Jalan Rappokaling Timur, Lorong 2 RT 007 RW 001 Kelurahan Rappokaling, Kecamatan Tallo pada Senin, (26/9) malam.

”Dari data pihak RT, ada 19 unit rumah terbakar,” kata Kepala Dinas Pemadam Kebakaran Kota Makassar Muh Hasanuddin.

BACA JUGA:  Gubernur Sulsel Gerak Cepat, Rumah Warga Kebakaran Terima Bantuan

Dugaan sementara kebakaran hebat itu terjadi karena korsleting listrik.

”Dugaan sementara penyebab kebakaran diduga arus pendek,” jelasnya.

BACA JUGA:  Kebakaran Besar Asrama Polisi Makassar, 26 Rumah Hangus

Terang dia, kebakaran terjadi sekitar pukul 18.00 WITA.

”Informasi yang masuk ke posko sekitar pukul 18.08 WITA,” terangnya.

BACA JUGA:  Ngeri! Toyota Avanza Terbakar Hebat Usai Isi BBM di Sinjai Sulsel

Sebanyak 27 armada dikerahkan untuk memadamkan kobaran api yang cukup besar.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya