Gubernur Sulsel Kaget Kakek Ikut Bersepeda, Andi Sudirman Beri Hadiah Ini

Gubernur Sulsel Kaget Kakek Ikut Bersepeda, Andi Sudirman Beri Hadiah Ini - GenPI.co SULSEL
Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman kaget ada peserta Indonesia Heart Bike yang sudah berusia 74 tahun. (Foto: Pemprov Sulsel)

GenPI.co Sulsel - Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman kaget ada peserta Indonesia Heart Bike yang sudah berusia 74 tahun.

Andi Sudirman pun mengapresiasi semangat pesepeda dalam ajang yang diselenggarakan Yayasan Jantung Indonesia di Lapangan Karebosi Makassar, Minggu (18/9).

”Turut senang dengan semangat tinggi para peserta untuk menjaga jantung yang sehat, salah satunya dengan bersepeda,” katanya.

BACA JUGA:  Gubernur Sulsel Bikin Petani Sidrap Full Senyum, Hasilnya Bikin Happy

Tidak hanya bersepeda, para pesepeda meluangkan waktu untuk berdonasi dengan cara tak biasa.

Donasi itu disumbangkan melalui jumlah denyut jantung selama bersepeda yang dikonversi menjadi rupiah.

BACA JUGA:  Gubernur Sulsel Bagikan BPJS Kesehatan Gratis untuk 1,7 Juta Warga

Hasil donasi akan digunakan untuk intervensi, rehabilitasi, serta deteksi dini pada anak-anak dengan Penyakit Jantung Bawaan (PJB) dari keluarga prasejahtera.

Pada kesempatan itu, Andi Sudirman membagikan dua unit sepeda untuk pesepeda 74 tahun Ibrahim dan seorang peserta wanita 58 tahun.

BACA JUGA:  Gubernur Sulsel Bikin Petani Luwu Timur Happy, Sawah Semakin Produktif

”Masyaallah, terimakasih banyak hadiah sepedanya pak gubernur,” kata Ibrahim, warga asal Gorontalo itu, seperti dikutip situs Pemprov Sulsel, Senin (19/9).

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya