Harga Minyak Goreng Naik, Curhat Pedagang Bikin Elus Dada

Harga Minyak Goreng Naik, Curhat Pedagang Bikin Elus Dada - GenPI.co SULSEL
Keputusan pemerintah menghapus harga eceran tertinggi alias HET minyak goreng membuat harga komoditas itu melambung di Makassar. Foto: Indra Ahmad/GenPI.co

GenPI.co Sulsel - Keputusan pemerintah menghapus harga eceran tertinggi alias HET minyak goreng membuat harga komoditas itu melambung di Makassar.

Sebelumnya, harga minyak goreng sesuai HET berada di angka Rp 11.500 hingga Rp 14 ribu per liter.

Saat ini harga minyak goreng naik menjadi Rp 35 ribu per liter. Para pedagang di Makassar pun mengeluh.

BACA JUGA:  Gubernur Sulsel: Prihatin, Kami Sangat Sedih

"Saya ambil dengan harga Rp 28 ribu sampai Rp 33 ribu. Jadi, saya jual sampai Rp 35 ribu per liter," terang pedagang Bernama Daeng Sukri, Senin (21/3).

Sukri menyebutkan stok minyak goreng di pasaran kembali banyak setelah pemerintah mencabut HET.

BACA JUGA:  Gubernur Sulsel Nggak Main-Main, Biar Kapok

"Namun, itu hanya 1-2 hari saja. Sekarang sudah mulai langka lagi," sebutnya.

Dia menjelaskan, jika stok masih ada, masyarakat hanya dibatasi membeli satu kemasan.

BACA JUGA:  Kabar Terbaru dari MUI Sulsel soal Awal Puasa 2022

Daeng Sukri juga mengaku ditawari masyarakat membeli minyak goreng yang dibawa.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya