Bantaeng Jadi Penghasil Bibit Rumput Laut di Sulawesi Selatan

Bantaeng Jadi Penghasil Bibit Rumput Laut di Sulawesi Selatan - GenPI.co SULSEL
Bantaeng Jadi Penghasil Bibit Rumput Laut di Sulawesi Selatan (Foto: Antara)

Selain itu, Nur Mufhlich mengemukakan rencana pengembangan Balai Benih Ikan (BBI) Rappoa menjadi Lab Kultur Jaringan untuk rumput laut yang diharapkan pengembangan BBI menjadi lab kultur jaringan bisa dapat diwujudkan agar produksi benih rumput laut berkualitas bisa semakin terwujud di Bantaeng.

"Kita di BPBAP Takalar tentu saja akan siap mewujudkannya. Apalagi kalau sudah ada rekomendasi dari pemerintah daerah," kata Nur Mufhlich Junianto.

Sementara itu Bupati Bantaeng DR Ilham Azikin memberikan apresiasi terhadap BPBAP Takalar yang senantiasa memberikan perhatian kepada petani rumput laut Takalar.

BACA JUGA:  3 Tempat Wisata di Sulawesi Selatan, Indahnya Luar Biasa

"Saya pernah ke Ambon, saat itu, kepala BPBAP Ambonnya, Pak Mufhlich sendiri. Saya jauh-jauh ke Ambon untuk melihat lab kultur jaringan yang dikelola pak Mufhlich. Semoga setelah pak Mufhlich di sini, Lab kultur jaringannya bisa ada juga di Bantaeng," kata Ilham Azikin. (Ant)

Video seru hari ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya