3 Buah Paling Dicari, Kolesterol Turun dalam Beberapa Hari

03 Juli 2022 21:00

GenPI.co Sulsel - Kolesterol tinggi dalam darah bisa menyebabkan penyakit stroke dan jantung. Kabar baiknya, ada buah yang bisa membuat kolesterol turun dalam beberapa hari.

Gorengan menjadi salah satu contoh makanan yang memicu penumpulan plak pada dinding pembuluh darah.

Di mana, plak lemak mempersempit pembuluh darah sehingga menimbulkan aliran darah tidak lancar.

BACA JUGA:  Tomat, Buah Ajaib Pencegah Kanker dan Lindungi Kulit Cantikmu

Kondisi ini menyebabkan peluang serangan jantung atau stroke semakin besar.

Nah, ternyata ada buah yang bisa membuat kolesterol turun dalam beberapa hari, lho.

BACA JUGA:  Buah dan Sayur Pengganti Skincare, Kulit Sehat Glowing Alami

Keajaiban ini tidak lepas dari serat larut yang dikenal sebagai pektin yang berperan menurunkan kolesterol hingga sepuluh persen.

Buah-buahan yang mengandung pektin juga akan meningkatkan kadar kolesterol baik DHL, sehingga melancarkan aliran darah.

BACA JUGA:  Buah Paling Ajaib di Dunia, Kolesterol Turun Tanpa Obat

Berikut tiga buah yang diklaim mampu menurunkan kolesterol dalam beberapa hari.

1. Pepaya

Pepaya tinggi akan likopen, vitamin C dan E yang menyatu dengan enzim paraxonase.

Enzim akan menghambat terjadinya plak yang menutupi pembuluh darah.

2. Beri (stroberi, blueberry, cranberry)

Penelitian yang dimuat The American Journal of Nutrition menyebut bahwa buah beri dapat meningkatkan kadar kolesterol baik HDL dan menurunkan tekanan darah sistolik.

3. Anggur

Jurnal of Agricultural and Food Chemistry melaporkan, anggur mengandung senyawa antioksidan tinggi.

Oksidan ini mampu meningkatkan kolesterol HDL dan menurunkan kolesterol jahat LDL. (hellosehat)

Redaktur: Hanif Adi Prasetyo

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co SULSEL