Lihat Kekuatan Timnas Indonesia, Shin Tae Yong Beber Semua

Lihat Kekuatan Timnas Indonesia, Shin Tae Yong Beber Semua - GenPI.co SULSEL
Lihat Kekuatan Timnas Indonesia, Shin Tae Yong Beber Semua - (foto: instagram.com/shintaeyong7777)

GenPI.co Sulsel - Dua calon pemain naturalisasi Sandy Walsh dan Jordi Amat dipastikan tidak dapat berlaga di Kualifikasi Piala Asia 2023, yang berlangsung pada 8-14 Juni 2022.

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong blak-blakan mengakui absennya kedua pemain itu akan memengaruhi persiapan skuadnya.

Hal tersebut diungkapkan Shin Tae Yong dalam konferensi pers sebelum pertandingan persahabatan FIFA kontra Bangladesh di Bandung, Selasa (31/5/2022).

BACA JUGA:  Top! Bek Tangguh Asal Papua Adu Nasib di PSM Makassar

"Sandy dan Jordi ada dalam 'plan' A saya untuk Kualifikasi Piala Asia. Jadi saat ini, saya harus menggunakan 'plan' B," kata Shin Tae Yong.

Sandy Walsh dan Jordi Amat dipastikan tidak dapat berlaga lantaran proses naturalisasi mereka belum rampung.

BACA JUGA:  Bernardo Tavares Blak-blakan, Inginkan Ini dari PSM Makassar

Menurut Shin Tae Yong, seandainya Sandy dan Jordi bisa membela timnas, skuad Garuda akan lebih kuat terutama dari segi taktik.

"Jadi, absennya mereka disayangkan," jelas pelatih asal Korea Selatan itu.

BACA JUGA:  Kabar Gembira Bestie, Gubernur Sulsel Beri Kejutan di Makassar

Namun, Shin Tae Yong menegaskan bahwa performa timnas Indonesia secara keseluruhan tidak bergantung pada individu pemain.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya