Penggawa PSM Makassar Muhammad Dzaky Asraf Janjikan Ini Buat Timnas Indonesia U20

Penggawa PSM Makassar Muhammad Dzaky Asraf Janjikan Ini Buat Timnas Indonesia U20 - GenPI.co SULSEL
Penggawa PSM Makassar yang memperkuat Timnas Indonesia U20 Muhammad Dzaky Asraf Huwaidi Syam mengaku memperoleh materi berharga dari Pelatih Shin Tae yong. (Foto: PSSI)

GenPI.co Sulsel - Penggawa PSM Makassar yang memperkuat Timnas Indonesia U20 Muhammad Dzaky Asraf Huwaidi Syam mengaku memperoleh materi berharga dari Pelatih Shin Tae yong.

Utamanya menjelang laga versus tim Norwegia Baerum SK dalam pertandingan uji coba keenam, Jumat (11/11).

Dzaki mengatakan bahwa pemain Timnas Indonesia U20 optimistis bisa menjalani laga dengan maksimal.

BACA JUGA:  Wacana Format Baru, Mantan Pemain PSM Makassar Bilang Begini

”Pastinya kami siap untuk lawan tim asal Norwegia, instruksi dari pelatih kami siap jalankan,”katanya seperti dikutip dari situs PSSI.

Pemain asal Kolaka Utara, Sulawesi Tenggara itu mengaku secara fisik dan mental menjadi semakin baik.

BACA JUGA:  Demi Kelanjutan Liga 1, Pelatih PSM Makassar: Apapun Syaratnya Kami Sangat Siap!

”Alhamdulillah, perkembangan fisik dan mental saya sudah lebih baik di sini,” ungkapnya.

Apabila mendapat kesempatan tampil sejak menit awal, pemain 6 Februari 2003 itu siap menunjukkan performa terbaik dan bekerja keras sesuai instruksi pelatih.

BACA JUGA:  Liga 1 Tak Jelas, PSM Makassar Pilih Lakukan Kegiatan Ini

”Semoga saya bisa maksimal di setiap kesempatan,” tegasnya.


Artikel ini sudah tayang di JPNN.com dengan judul: Harapan Dzaky Asraf Jelang Laga Timnas U-20 Indonesia vs Baerum SK

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya