Wisata Pulau Lakkang, Destinasi Pariwisata nan Unik di Makassar

03 Februari 2023 16:00

GenPI.co Sulsel - Pulau Lakkang di Makassar, Sulawesi Selatan berpeluang menjadi proyek pengembangan ekowisata mangrove baru.

Kepala Dinas Pariwisata (Dispar) Makassar Muhammad Roem mengatakan bahwa Pulau Lakkang berponsi dikembangkan, selain ekowisata mangrove Lantebung.

Dia menyebut bahwa pulau di tengah Kota Makassar itu disebut-sebut menjadi salah satu daya tarik wisata alam tersembunyi.

BACA JUGA:  Wisata Kuliner Religius di Kawasan Masjid Terapung BJ Habibie, Ikon Baru Parepare

”Pulau Lakkang menyimpan keindahan panorama alam yang memukau,” sebutnya pada Senin, (30/1).

Roem menilai, pulau yang terletak di belakang Kampus Universitas Hasanuddin itu memiliki banyak keunikan.

BACA JUGA:  Gubernur Sulsel Top Banget, Wisata Baru Manrusu Gowa Bakal Meledak

Apalagi, pulau tersebut dipisahkan sungai kecil, namun bisa dijangkau menggunakan rakit atau perahu menyusuri Sungai Tallo.

”Pulau Lakkang memiliki potensi pertanian, tambak, budaya, dan sejarah yang tidak kalah menariknya untuk dikunjungi,” ucapnya.

BACA JUGA:  Bulukumba Bakal Punya Bandara Wisata, Angka Wisatawan Siap Meroket

Ungkap dia, konon Pulau Lakkang terbentuk akibat sedimentasi sungai selama ratusan tahun.

Kendati letaknya berada di tengah wilayah perkotaan, keindahan alam di pulau tersebut masih sangat alami dan terjaga.

”Apalagi, Desa Wisata Pulau Lakkang dikelilingi vegetasi yang beragam, sehingga berpotensi untuk pengembangan mangrove,” pungkasnya. (ant)

Redaktur: Hanif Adi Prasetyo

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co SULSEL