GenPI.co Sulsel - Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel) Andi Sudirman Sulaiman langsung bergerak cepat setelah mengetahui ada warga yang menjadi korban kebakaran di Kabupaten Gowa.
Dia memerintahkan Dinas Sosial Sulsel memberikan bantuan kepada warga Desa Rappoala, Kecamatan Tompobulu.
Dinas Sosial Kabupaten Gowa pun sudah menyalurkan bantuan pada Senin (9/5).
“Tim Dinas Sosial Provinsi Sulsel memberi bantuan tanggap darurat korban kebakaran kepada warga Desa Rappoala melalui buffer stock yang ada,” kata Andi Sudirman sebagaimana dilansir laman Pemprov Sulsel, Rabu (11/5).
Kepala Dinsos Sulsel Andi Irawan Bintang menjelaskan pihaknya selalu menyiapkan buffer stock logitik bantuan di kabupaten/kota se-Sulsel.
Menurut Andi Irawan, langkah itu merupakan instruksi Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman.
“Dengan demikian, stok logistik di kabupaten tetap aman jika sewaktu-waktu dibutuhkan untuk warga yang terdampak musibah,” ucap Andi Irawan.
Kepala Dinsos Kabupaten Gowa Firdaus berterima kasih Firdaus karena Andi Sudirman memberikan bantuan.
Menurut Firdaus, Andi Sudirman sangat tanggap ketika mengetahui ada warga yang menjadi korban kebakaran.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada Bapak Andi Sudirman Sulaiman atas kepedulian dan perhatian yang sangat luar biasa,” ucap Firdaus. (*)