2.045 Mahasiswa Unhas Makassar Lolos Seleksi Proposal Ide Bisnis, Mantap

03 April 2023 21:00

GenPI.co Sulsel - Sebanyak 2.045 mahasiswa Universitas Hasanuddin atau Unhas Makassar lolos seleksi proposal ide bisnis Program Wirausaha Mahasiswa 2023.

Kabar baik tersebut disampaikan Ketua Pokja Prestasi dan Kewirausahaan Dr Suhasman SHut MSi pada Senin, (3/4).

”Dari 490 proposal yang masuk, lolos seleksi 409 proposal ide bisnis atau 2.045 mahasiswa,” ucapnya.

BACA JUGA:  Unhas Makassar Masuk 25 Besar Universitas Terbaik Indonesia 2022, Top!

Mahasiswa yang lolos seleksi nantinya akan mengikuti kegiatan pendampingan Unhas Entrepreneur Camp (UEC).

”UEC dijadwalkan pada 1-7 April 2023,” katanya.

BACA JUGA:  Unhas Makassar Terima Penghargaan Indonesia’s SDGs Action Awards 2022

Dr Suhasman menuturkan, UEC membentuk mahasiswa memiliki mindset seorang pengusaha dan memperoleh inspiring lecture dari alumni.

”Intinya akan diajarkan bagaimana mindset berwirausaha,” tuturnya.

BACA JUGA:  Pertama di Indonesia, Unhas Makassar Punya Mata Kuliah Kesejahteraan Hewan

Imbuh dia, peserta yang lolos akan diberikan pendampingan dalam menyusun proposal wirausaha yang merupakan pengembangan dari proposal ide bisnis.

Mahasiswa yang lolos pendanaan diberi kesempatan memamerkan produk wirausahanya dalam kegiatan Expo Wirausaha Mandiri.

”Nantinya tim yang lolos akan diberikan dana sekitar Rp5 juta sampai Rp6 juta, tergantung dana yang tersedia,” terangnya. (ant)

Redaktur: Hanif Adi Prasetyo

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co SULSEL