Gubernur Sulsel Kasih Luwu Rp15 Miliar, Semoga Bermanfaat

20 Februari 2023 09:00

GenPI.co Sulsel - Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman para tahun ini berkomitmen menuntaskan pengaspalan jalan dari ruas Palopo hingga Rantepao.

Melalui Dinas PUTR, pihaknya akan mengaspal jalan sepanjang 2,2 kilometer dengan ruas Bua-batas Toraja Utara di Luwu.

”Alokasi Rp15 miliar,” tuturnya dikutip dari laman Pemprov Sulsel pada Senin, (20/2).

BACA JUGA:  Gubernur Sulsel Terima Penghargaan, Presiden Jokowi Bilang Begini

Andi Sudirman menjelaskan bahwa tahun ini jalan Palopo-Latuppa-Bonglo-Pantilang akan ditembuskan sampai batas Toraja Utara-Rantepao.

”Pemprov tangani tahun ini sekitar 2,2 kilometer dan kabupaten juga tangani sekitar tujuh kilometer,” jelasnya.

BACA JUGA:  Gubernur Sulsel Kucurkan Rp400 Miliar untuk Luwu, Mantap

Gubernur Sulsel mengalokasikan Rp25,5 miliar membangun jalan lanjutan Luwu Pantilang-Rantepao, termasuk untuk subsidi Trans Andalan Sulsel.

”Dengan menembuskan jalan Pantilang ke Rantepao ini akan menjadi akses alternatif yang menghubungkan Luwu Raya dan Toraja,” jelasnya.

BACA JUGA:  Serahkan Rp500 Juta, Gubernur Sulsel Dicintai Muslim Sulawesi Selatan

Pada 2022, Pemprov Sulsel sudah mengalokasikan bantuan keuangan TA 2022 kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Luwu senilai Rp17 miliar.

Bantuan itu dipakai untuk pengaspalan jalan ruas Bonglo-Pantilang.

Termasuk pembangunan Jembatan Ponringan dan rehab asrama IPMIL Luwu di Makassar. (*)

Redaktur: Hanif Adi Prasetyo

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co SULSEL