Capek Diberi Janji, Warga Gowa Tutup Jalan Provinsi Sulsel

08 April 2022 15:37

GenPI.co Sulsel - Warga Desa Pattalasang, Kecamatan Pattalasang, Kabupaten Gowa, menutup jalan poros provinsi.

Mereka menilai jalan tersebut sudah rusak parah. Selain itu, Pemprov Sulsel tidak kunjung memperbaiki jalan tersebut.

"Kondisi jalan ini sudah rusak parah dan berlubang-lubang besar,” kata warga bernama Suwandy, Kamis (7/4).

BACA JUGA:  BI Sulsel Siapkan 116 Titik Penukaran Uang Hingga Idulfitri

Menurut Suwandy, Pemprov Sulsel seharusnya memperbaiki jalan yang rusak tersebut.

“Sebab, statusnya jalan provinsi, menghubungkan Makassar, Gowa, dan Maros," ucap Suwandy.

BACA JUGA:  Apa-Apa Naik, Harga Pertamax di Sulsel Rp 12.750

Dia menilai jalanan kembali rusak meskipun beberapa bulan sebelumnya sudah diperbaiki.

Pemblokiran jalan membuat warga harus memutar ketika hendak melintas.

BACA JUGA:  Jadwal Mobil Keliling BI Sulsel untuk Penukaran Uang

"Sudah empat hari di tutup. Warga sudah capek dijanji-janji,” ujar Suwandy.

Menurut Suwandy, kondisi jalanan makin rusak, terutama setelah hujan deras.

“Mestinya dibeton saja karena yang melintas di sini rata-rata truk bermuatan berat, pasir, maupun timbunan tanah," ucap Suwandy. (ant)

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co SULSEL