Berkah Ramadan, Keuntungan Pedagang Peci Makassar Naik Tajam

02 April 2022 09:00

GenPI.co Sulsel - Para pedagang peci di Jalan Masjid Raya, Bontoala, Kota Makassar, turut kecipratan berkah Ramadan.

Pedagang bernama Usman mengaku bisa mendapatkan keuntungan Rp 200 ribu-Rp 500 ribu sebelum Ramadan.

“Saat Ramadan bisa sampai Rp juta per harinya," terang Usman kepada GenPI.co Sulsel, Jumat (1/4).

BACA JUGA:  Padagang Pasar Makassar Bingung, Harga Naik Tinggi

Dia menjelaskan penjualan peci saat Ramadan meningkat 50 persen dibandingkan hari-hari biasa.

“Kalau Ramadan, memang ramai," kata Usman.

BACA JUGA:  Erick Thohir Usung Misi Penting di Makassar

Menurut Usman, hal itu tidak terlepas dari jumlah jemaah yang datang ke Masjid Raya.

"Biasanya banyak juga yang datang jauh-jauh untuk salat di sini," kata Usman.

BACA JUGA:  Harga Gula Naik di Makassar, Ibu-Ibu Harap Sabar

Dia mengaku menjual pecinya mulai Rp 40 ribu-Rp 100 ribu. Semuanya tergantung model dan jenis.

"Harganya hampir semua sama di penjual peci karena langsung ambil barang di grosir," sebutnya.

Menurut Usman, tidak semua pedagang diperbolehkan menggelar dagangan di sekitar Masjid Raya.

"Yang dibolehkan berjualan di sini hanya orang-orang yang pernah mengabdikan diri di masjid ini," tutur Usman. (*)

 

 

Redaktur: Ragil Ugeng Reporter: Indra Ahmad

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co SULSEL