Puji Pemain Lini Belakang, Eks Pelatih PSM Makassar: Sangat Bagus

21 Juli 2022 00:00

GenPI.co Sulsel - Lini belakang PSM Makassar tampil cukup menjanjikan selama laga AFC Cup dan Piala Presiden 2022.

Skuad Juku Eja hanya kebobolan empat gol dari enam pertandingan.

Gawang Pasukan Ramang kebobolan satu gol di AFC Cup dan tiga gol di Piala Presiden 2022.

BACA JUGA:  Demi PSM Makassar, PSS Sleman Fokus Latihan di Pantai Jogja

Sementara anak asuh Bernardo Tavares mampu membukukan lima gol ke gawang lawan.

PSM dinilai tampil lumayan menjanjikan karena tampil dengan persiapan yang minim dan terlambat mendatangkan pemain baru.

BACA JUGA:  Liga 1: 2 Pemain Asing PSM Makassar Disorot Suporter Juku Eja

Salah satu deretan pemain belakang yang disorot adalah Yuran Fernandes.

Sepanjang Piala AFC 2022 dan pra musim di tanah air, pemain kelahiran Sal Rei, Tanjung Verde itu tampil apik.

BACA JUGA:  Suporter PSM Makassar Kritik Everton dan Kenzo, Isinya Tajam

”Saya rasa Yuran Fernandes sangat bagus. Dia tampil apik selama ini,” kata pengamat sepak bola Makassar Assegaff Razak, Rabu (20/7).

Fernandes disebut menjadi pilar penting di lini belakang dan mampu menyulitkan penyerang lawan.

Saat PSM melakukan serangan pun, Fernandes kerap membantu.

”Dia sangat bagus, tinggal kekompakan dengan pemain lainnya,” tambah eks pelatih PSM era 2014-2015 itu. (mcr29/jpnn)

Redaktur: Hanif Adi Prasetyo

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co SULSEL