PSM Makassar Tampil Perkasa, Cukur Gundul PSIS Semarang

20 Desember 2022 00:00

GenPI.co Sulsel - PSM Makassar tampil perkasa dengan menundukkan PSIS Semarang dengan skor 2-0 sekaligus membawa Juku Eja kembali menduduki puncak klasemen Liga 1 2022-2023.

Pasukan Ramang mencukur gundul Laskar Mahesa Jenar pada pekan ke-16 Liga 1 di Stadion Sultan Agung, Bantul pada Senin, (19/12) malam WITA.

Anak Asuh Bernardo Tavares unggul cepat lewat gol yang dicetak pada menit ke-6 dan digandakan pada menit ke-90+1.

BACA JUGA:  PSM Makassar Bangkit, Bersiap Menangkan Laga Selanjutnya

Kemenangan atas PSIS membuat PSM menyalip tiga klub papan atas sekaligus, yakni Borneo FC, Bali United, dan Madura United.

Pada babak pertama, PSM mengambil inisiatif menyerang terlebih dahulu dan mampu mencetak gol cepat Kenzo Nambu. Skor menjadi 1-0.

BACA JUGA:  Bertemu PSIS Semarang, Pelatih PSM Makassar Minta Pemain Lakukan Ini

Tertinggal satu gol, PSIS berusaha menyamakan kedudukan. Beruntung, tendangan Carlos Fortes mencium mistar gawang yang dijaga Reza Arya.

Serangan PSIS kembali dilancarkan. Kali ini lewat tendangan penyerang asal Jepang Taisei Marukawa. Namun, berhasil ditepis kiper andalan PSM.

BACA JUGA:  PSM Makassar Diminta Lupakan Hasil Buruk di Liga 1 2022

Meski di sisa waktu babak pertama PSIS lebih banyak menyerang, tetapi sampai turun minum skor bertahan 1-0 untuk PSM.

Pada babak kedua, giliran PSIS memberikan serangan lebih dulu dan memberikan ancaman, namun tidak membuahkan hasil.

Justru, PSM menggandakan skor lewat tendangan keras Kenzo Nambu dari luar kotak penalti yang tidak mampu dihalau kiper Wahyu Tri.

Skor bertahan 2-0 sampai peluit panjang wasit dibunyikan.

Saat ini, PSM Makassar menduduki peringkat pertama dengan torehan 32 poin dari 15 pertandingan.

sementara PSIS Semarang tertahan di posisi ke-10 dengan 20 poin dari 15 laga. (ant)

Redaktur: Hanif Adi Prasetyo

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co SULSEL