Liga 1 Dilanjutkan November 2022, Pemain PSM Makassar Pilih Libur

16 Oktober 2022 00:00

GenPI.co Sulsel - PSM Makassar kembali memberikan libur kepada anak asuhnya setelah federasi sepak bola Indonesia PSSI disebut melanjurkan kompetisi Liga 1 akhir November 2022.

Dikutip dari situs resmi PSM Makassar, Juku Eja sudah memperoleh (time-line) action plan pembenahan sepak bola di tanah air.

Salah satunya rencana lanjutan kompetisi Liga 1 2022-2023 yang direncanakan kembali digulirkan pada akhir November mendatang.

BACA JUGA:  Nasib Kompetisi Liga 1, Begini Kata Menpora Zainudin Amali

Menanggapi agenda tersebut, Pasukan Ramang memperoleh libur hampir tiga pekan.

Anak asuh Bernardo Tavares libur mulai 14 Oktober sampai 1 November 2022.

BACA JUGA:  Suporter PSM Makassar Ramal Ramadhan Sananta Bersinar di Timnas Indonesia

”Rencananya berkumpul kembali pada tanggal 2 November 2022,” tulisnya, seperti dikutip pada Minggu, (16/10).

Namun demikian, tim kepelatihan PSM Makassar bersepakat tetap memberikan program latihan.

BACA JUGA:  PSM Makassar Ogah Lepas 2 Pemain ke Timnas Indonesia U20

”Akan dipantau setiap harinya,” sambungnya.

Sebagai tambahan, Pelatih PSM Makassar Bernardo Tavares mendukung rekomendasi yang diberikan untuk Liga 1 oleh FIFA, AFC, dan pemerintah Indonesia.

Salah satunya terkait pembenahan stadion sesuai standar FIFA.

Bagi Bernardo, hal itu sangat bagus untuk perkembangan sepak bola Indonesia.

”Kalau memang harus berbenah dari segi stadion, saya rasa itu sangat bagus,” tegasnya. (*)

Redaktur: Hanif Adi Prasetyo

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co SULSEL